http:/www.kumpulsoal.com
MATA PELAJARAN : IPA
UNTUK: SD Kelas 6 UN dan UASBN
MATERI: 1.   SD UN IPA Tahun 2012



Status keanggotaan Anda saat ini adalah BELUM MENJADI MEMBER KUMPULSOAL.COM !
Dapatkan soal-soal berikut kunci jawaban yang lebih banyak dengan menjadi MEMBER di KUMPULSOAL.COM!

SOAL PILIHAN GANDA

1.  

kelompok sumber daya alam yang dapat diperbaharui adalah ....

 
A.

mutiara, emas dan ibatubara

B.

mutiara, rumput laut dan tanah

C.

tanah mutiara dan biogas

D.

rumput laut, minyak bumi dan ikan


2.  

ban motor yang tebal beralur digunakan lama kelamaan akan menjadi tipis tak beralur. ini menunjukan bahwa gaya dapat ....

 
A.

mengubah ketebalan benda

B.

mempengaruhi bentuk benda

C.

mengubah wujud benda

D.

mempengaruhi gerak benda


3.  

jaringan xilem pada akar berfungsi untuk .....

 
A.

mengangkut unsur hara dan air dari akar ke daun

B.

mengangkat zat makanan hasil fotosintesis

C.

tempat menyimpan cadangan makanan

D.

tempat fotosintesis


4.  

Pemberian alur pada ban mobil bertujuan untuk......

 
A.

Memperkecil gaya gesek

B.

Memperbesar gaya gesek

C.

Menghilangkan gaya gesek

D.

Mempercepat laju mobil


5.  

pemuncak rantai makanan di ekosistem sawah adalah .....

 
A.

elang 

B.

ular 

C.

tikus

D.

belalang


6.  

dibawah ini yang merupakan dampak dari pembabatan hutan bakau ialah ....

 
A.

meningkatkan kesuburan di daerah pantai

B.

populasi udang udangan akan menurun

C.

meningkatnya populasi burung bangau

D.

migrasinya ikan besar


7.  

olah raga angkat besi mengunakan prinsip gaya ....

 
A.

pegas

B.

otot

C.

grafitasi

D.

magnet


8.  

tempat cadangan makanan pada unta sewaktu perjalanan di daerah padang pasir adalah ..... 

 
A.

air

B.

lemak

C.

gula

D.

protein


9.  

cara perkembang biakan dari jamur adalah ....

 
A.

geragih

B.

spora

C.

tunas

D.

umbi batang


10.  

yang merupakan akibat dari revolusi bumi adalah ....

 
A.

perbedaan siang dan malam

B.

gerak semu harian matahari

C.

gerak semu tahunan matahari

D.

perbedaan waktu di dunia


11.  

Ibu menyemprot pengharum ruangan di kamar Tuti sehingga seluruh ruangan di kamar berbau wangi. Jenis perubahan wujud yang terjadi pada pengharum ruangan adalah _________

 
A.

menyublim

B.

menguap

C.

mengembun

D.

mencair


12.  

penyakit yang akan menyerang jika kita kekurangan kalsium dalam tubuh kita adalah ....

 
A.

osteoporosis

B.

anemia

C.

panu

D.

DBD


13.  

simbiosis yang terjadi antara dua organisme yang saling menguntungkan satu sama lain adalah ....

 
A.

simbiosis mutalisme

B.

simbiosis komensalisme

C.

simbiosis parasitisme

D.

simbiosis hedonisme


14.  

dibawah ini yang merupakan contoh sumber yang dapat diperbaharui adalah ....

 
A.

minyak bumi

B.

tumbuhan

C.

batubara

D.

timah


15.  

ciri fisik dari perempuan pada masa pubertas adalah ....

 
A.

tumbuh jakun

B.

dada menjadi bidang

C.

pinggul membesar

D.

suara makin berat


16.  

salah satu adaptasi dari paus adalah berenang di permukaan air dengan tujuan ....

 
A.

menangkap mangsa

B.

menghindari musuh

C.

menghirup oksigen

D.

menghangatkan tubuh dari sinar matahari


17.  

pembuatan kalender syamsiah didasarkan pada kejadian ....

 
A.

bulan mengelilingi bumi

B.

bulan mengelilingi matahari

C.

bumi mengelilingi matahari

D.

matahari mengelilingi bumi


18.  

yang merupakan contoh simbiosis komensalisme adalah .....

 
A.

cacing pita dengan manusia 

B.

ikan remora dengan ikan hiu

C.

jamur dengan ganggang

D.

lebah dengan bunga


19.  

dibawah ini merupakan contoh perpindahan kalor secara radiasi adalah ....

 
A.

air yang dipanaskan lama lama akan mendidih 

B.

udara disekitar lampu yang menyala terasa panas

C.

tangan terasa panas ketika memegang besi yang dipanaskan

D.

gelas terasa panas ketika diisi air panas


20.  

daun pandan yang digunakan untuk membuat minuman sirup berfungsi untuk ....

 
A.

bahan pemanis buatan

B.

bahan penyedap sirup

C.

bahan pengawet alami

D.

bahan pewarna


21.  

planet yang terjauh ketujuh dalam tata surya kita adalah ....

 
A.

neptunus

B.

uranus

C.

jupiter

D.

saturnus


22.  

Gaya yang bekerja pada mainan ketapel adalah....

 
A.

Gaya grafitasi

B.

Gaya magnet

C.

Gaya gesek

D.

Gaya pegas


23.  

hewan yang biasanya berkembangbiak dengan ovovivipar adalah hewan ....

 
A.

ikan 

B.

melata 

C.

menyusui

D.

burung


24.  

Osteoporosis adalah pengeroposan tulang. Salah satu cara untuk mencegah penyakit tersebut dilakukan dengan cara ____

 
A.

memperbanyak minum susu dan makan ikan

B.

mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin A

C.

menghindari makanan yang terlalu panas

D.

makan sayuran hijau dan buah-buahan segar


25.  

Protein dibutuhkan oleh tubuuh manusia sebagai....

 
A.

Sumber tenaga

B.

zat pembangun

C.

Cadangan makanan

D.

Zat pengatur


26.  

Penangkapan ikan di laut oleh para nelayan yang memakai bahan peledak akan berakibat yaitu....

 
A.

Pendapat nelayan akan bertambah

B.

Menambah keanekaragaman hayati

C.

Merusak terumbu karang dan ekosistem laut

D.

Menambah kadar oksigen di laut


27.  

Bayangan pada cermin membuktikan bahwa cahaya.....

 
A.

Dapat dipantulkan

B.

Merambat lurus

C.

Menembus benda bening

D.

Dapat dibiaskan


28.  

bentuk perpindahan kalor yaitu pada saat panci dipanaskan kalau kita pegang akan terasa panas dinamakan ....

 
A.

konduksi

B.

konveksi

C.

radiasi

D.

konversi


29.  

bagian dari organ pernafasan yang berfungsi untuk tempat mengatur suhu dan kelembapan udara adalah ....

 
A.

hidung 

B.

tenggorokan

C.

bronkiulus

D.

alveolus


30.  

Tumbuhan air yang memiliki daun lebar berfungsi untuk......

 
A.

Mempercepat penguapan

B.

Mengapung di air

C.

Merupakan cadangan makanan

D.

Menarik perhatian serangga


31.  

dalam ekosistem sawah, ular dibasmi karena dianggap mengganggu akan mengakibatkan ....

 
A.

populasi padi meningkat

B.

populasi tikus meningkat

C.

populasi tikus menurun

D.

populasi elang meningkat


32.  

kegiatan manusia yang dapat mengubah permukaan bumi adalah ....

 
A.

perburuan hewan

B.

penangkapan ikan

C.

pemupukan tanaman

D.

ladang berpindah


33.  

Rantai makanan berikut ini yang sesuai dengan ekosistem sawah adalah....

 
A.

Padi - Ular - Tikus - Elang

B.

Padi - Tikus - ular - Elang

C.

Rumput - Ulat - Ayam - Musang

D.

Rumput -  Ulat - Musang - Ayam


34.  

penyu, katak, kepiting, dan belut merupakan kelompok hewan yang sama berdasarkan ....

 
A.

daur hidup

B.

tempat hidup

C.

bentuk tubuh 

D.

jenis makanan


35.  

dibawah ini yang merupakan simbiosis parasitisme adalah ....

 
A.

bunga dengan lebah

B.

benalu dengan tanaman buah

C.

kupu kupu dengan bunga

D.

ikan remora dengan ikan hiu


36.  

pemerintah membuat program pelestarian hewan yang ada di ujung kulon kota serang adalah hewan ....

 
A.

harimau

B.

gajah 

C.

badak 

D.

banteng


37.  

sifat yang sama antara alumunium dan besi adalah ....

 
A.

keras dan kuat

B.

tahan karat dan kuat

C.

tahan karat dan ringan

D.

tidak mudah terbakar


38.  

Manakah hubungan antara dua makhluk hidup berikut yang membentuk simbiosis parasitisme ?

 
A.

Ikan remora berenang di sekitar hiu

B.

Cacing pita hidup dalam perut manusia

C.

Burung jalak memakan kutu di punggung kerbau

D.

Kupu kupu hinggap di sekuntum bunga


39.  

gejala yang terjadi jika sinar matahari yang menuju ke bulan tertutup oleh  bumi adalah ....

 
A.

bulan purnama

B.

bulan sabit

C.

gerhana bulan

D.

gerhana matahari


40.  

ketika air es dimasukkan ke dalam gelas, pada dinding luar gelas akan timbul bintik bintik air. jenis perubahan wujud yang terjadi adalah .....

 
A.

penguapan 

B.

penyubliman

C.

pengembunan

D.

pembekuan


41.  

dalam ekosistem hutan, herbifora berposisi sebagai ....   

 
A.

produsen

B.

konsumen 1

C.

konsumen 2

D.

konsumen 3


42.  

apa yang dimaksud revolusi bumi ?

 
A.

gerak bumi berputar pada porosnya

B.

gerak matahari mengelilingi bumi

C.

gerak bumi mengelilingi matahari dan bulan

D.

gerak bumi mengelilingi matahari


43.  

Penghantar kalor yang baik disebut.....

 
A.

Isolator

B.

Transistor

C.

Konduktor

D.

Promotor


44.  

jenis pesawat sederhana yang merupakan alat digunakan untuk membuka tutup botol adalah .....

 
A.

tuas 

B.

bidang miring

C.

katrol

D.

roda berporos


45.  

Dasar perhitungan tahun masehi adalah.....

 
A.

Rotasi bumi

B.

Rotasi bulan

C.

Revolusi bumi

D.

Revolusi bulan


46.  

cara perkembangan biakan dari bakteri adalah ....

 
A.

ovipar

B.

vivipar

C.

ovovivipar

D.

fragmentasi


47.  

planet yang memiliki satelit probos dan deimos adalah ....

 
A.

venus 

B.

merkurius

C.

mars

D.

jupiter


48.  

Pada metamorfosis kupu - kupu, ulat akan menjadi.........

 
A.

Jentik

B.

Kepompong

C.

Telur

D.

Berudu


49.  

tanaman padi menggulungkan daunnya pada waktu siang hari mempunyai tujuan yaitu ....

 
A.

memperbanyak penyerapan air

B.

mengurangi penguapan

C.

menyuburkan tanah dibawahnya

D.

melakukan fotosintesis


50.  

jenis pesawat sederhana dimana digunakan untuk menimba air sumur adalah ....

 
A.

tuas

B.

bidang miring

C.

katrol

D.

roda berporos



Status keanggotaan Anda saat ini adalah BELUM MENJADI MEMBER KUMPULSOAL.COM !
Dapatkan soal-soal berikut kunci jawaban yang lebih banyak dengan menjadi MEMBER di KUMPULSOAL.COM!

KUNCI JAWABAN

KUNCI JAWABAN PILIHAN GANDA : 1

1. Jawaban:B PENJELASAN:

mutiara, rumput laut dan tanah


2. Jawaban:B PENJELASAN:

mempengaruhi bentuk benda


3. Jawaban:A PENJELASAN:

mengangkat unsur hara dan air dari akar ke daun


4. Jawaban:B PENJELASAN:

Alur pada ban mobil bertujuan  untuk menambah gaya gesek seingga mobil tidak mudah tergelincir


5. Jawaban:A PENJELASAN:

elang


Kunci jawaban pilihan ganda berikutnya akan muncul bila kamu menjadi member !
6. Jawaban:B PENJELASAN:

menurunnya populasi udang udangan


7. Jawaban:B PENJELASAN:

otot


8. Jawaban:B PENJELASAN:

lemak


9. Jawaban:B PENJELASAN:

spora


10. Jawaban:C PENJELASAN:

gerak semu tahunan matahari


11. Jawaban:B  
12. Jawaban:A PENJELASAN:

osteoporosis


13. Jawaban:A PENJELASAN:

simbiosis mutualisme


14. Jawaban:B PENJELASAN:

tumbuhan


15. Jawaban:C PENJELASAN:

pinggul membesar


16. Jawaban:C PENJELASAN:

menghirup oksigen


17. Jawaban:C PENJELASAN:

bumi mengelilingi matahari


18. Jawaban:B PENJELASAN:

ikan remora dengan ikan hiu


19. Jawaban:B PENJELASAN:

udara disekitar lampu akan terasa panas


20. Jawaban:D PENJELASAN:

bahan pewarna


21. Jawaban:B PENJELASAN:

uranus


22. Jawaban:D PENJELASAN:

Mainan ketapel merupakan contoh dari penggunaan gaya pegas


23. Jawaban:B PENJELASAN:

melata


24. Jawaban:A  
25. Jawaban:B PENJELASAN:

Protein berfungsi sebagai zat pembangun untuk tubuh manusia


26. Jawaban:C PENJELASAN:

Penggunaan bahan peledak akan merusak terumbu karang serta ekosistem laut


27. Jawaban:A PENJELASAN:

Bayangan pada cermin membuktikan bahwa cahaya dapat dipantulkan


28. Jawaban:A PENJELASAN:

konduksi atau perambatan


29. Jawaban:A PENJELASAN:

hidung


30. Jawaban:B PENJELASAN:

Daun yang lebar membantu tanaman untuk tetap mengapung di air


31. Jawaban:B PENJELASAN:

populasi tikus meningkat


32. Jawaban:D PENJELASAN:

ladang berpindah


33. Jawaban:B PENJELASAN:

Rantai makanan pada jawaban B adalah rantai makanan pada ekosistem sawah


34. Jawaban:B PENJELASAN:

tempat hidup


35. Jawaban:B PENJELASAN:

benalu dengan tanaman  buah


36. Jawaban:C PENJELASAN:

badak


37. Jawaban:D PENJELASAN:

tidak mudah terbakar


38. Jawaban:B  
39. Jawaban:C PENJELASAN:

gerhana bulan


40. Jawaban:C PENJELASAN:

pengembunan


41. Jawaban:B PENJELASAN:

konsumen 1


42. Jawaban:D PENJELASAN:

gerak bumi mengelilingi matahari


43. Jawaban:C PENJELASAN:

Bahan yang dapat menghantarkan kalor disebut konduktor


44. Jawaban:A PENJELASAN:

tuas


45. Jawaban:C PENJELASAN:

Revolusi bumi pada matahari merupakan dasar perhitungan tahun masehi


46. Jawaban:D PENJELASAN:

fragmentasi atau membelah diri


47. Jawaban:C PENJELASAN:

mars


48. Jawaban:B PENJELASAN:

Pada metamorfosis kupu - kupu, ulat akan berubah menjadi kepompong


49. Jawaban:B PENJELASAN:

mengurangi penguapan


50. Jawaban:C PENJELASAN:

katrol